SUMEDANG (Pajajaran Ekspres) — Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir menghadiri Pelantikan Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pemilu 2024 Tingkat Desa yang dilaksanakan di Graha Asia Plaza Sumedang, Selasa (24/01).
Dalam pertemuan tersebut Bupati mengungatkan bahwa posisi PPS sangat strategis dan memiliki arti sangat penting dalam mensukseskan Pemilu 2024.
“Sesuai dengan temanya yaitu “Siap Menjadi Garda Terdepan Suksesnya Pemilu 2024″. Agar bisa sukses, tentunya anggota PPS harus memiliki integritas, lalu mempunyai kompetensi serta memiliki keinginan yang kuat untuk mensukseskan Pemilu 2024,” ucap Bupati.
Bupati juga menegaskan, tugas PPS akan berdampak kepada terwujudnya kesejahteraan masyarakat ketika Pemilunya berjalan dengan baik.
“Jadi para PPS harus sungguh-sungguh menjalankannya. Karena apa yang dilakukan akan menentukan bangsa kita, menentukan masa depan kabupaten kita,” tuturnya.
Oleh karena itu, Bupati meminta agar seluruh anggota PPS mampu menjaga integritas dan netralitasnya.
“Jaga terus integritasnya karena tantangan dan godaan pasti ada. Jangan sampai kita menyia-nyiakan kesempatan ini,” katanya.
Diterangkan Bupati, PPS telah diberikan bimbingan teknis dengan tujuan agar bisa menjalankan kewajiban, kewenangan dan tugas-tugasnya dengan baik.
“Karena kalau KPPS, PPS, PPK, dan KPU-nya baik, akhirnya Pemilu akan akan berkualitas menghasilkan pemimpin yang baik,” katanya.
Masih kata bupati, pemimpin yang baik akan membuat kebijakan yang baik, yang akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat dan menjaga moral masyarakat.
“Itulah arti penting dari proses pemilihan pemimpin yang baik pada akhirnya akan berdampak pada kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.