Menu

Mode Gelap
PLN Siap Dukung Kesuksesan KTT ASEAN di Labuan Bajo Cangkupan Signifikan, Jabar Optimistis sebagai Provinsi Pertama Bebas Polio PT DI Gelar Ramadhan Fair Dan Edutainment Di Akhir Pekan Ramadhan Pemerintah Mulai Salurkan Bantuan Pangan Beras di Jawa Barat Untuk 4,4 juta KPM Pemkab Sumedang Usulkan Pengelolaan Wisata di Bendungan Sadawarna

Berita Ekonomi · 7 Mar 2023 12:04 WIB

Kolaborasi Dekranasda dan “S.id” Lambungkan Potensi Pasar Digital


					Kolaborasi Dekranasda dan “S.id” Lambungkan Potensi Pasar Digital Perbesar

BANDUNG (Pajajaran Ekspres)– Dekranasda Kota Bandung berkolaborasi dengan S.id (platform gratis pemendekan link) untuk meningkatkan pemasaran online bagi 100 Pelaku UMKM binaan, Selasa 7 Maret 2023. Pelatihan digitalisasi tersebut berlangsung di Bandung Creative Hub.

Ketua Dekranasda Kota Bandung, Yunimar Mulyana menyampaikan, dari 400 lebih UMKM binaan Dekranasda Kota Bandung, hanya 100 brand yang dikurasi untuk mengikuti acara ini.

“Para pelaku usaha yang datang secara online dan offline. Mereka ini pelaku usaha binaan Dekranasda, Disdagin, Dinas Koperasi dan UMKM, serta binaan Tim Penggerak PKK dengan UP2K,” jelas Yunimar.

Baca Juga :  Begini reaksi Kridayanti saat disuguhi Umbi Cileumbu Sumedang

Ia mengatakan, para pelaku usaha tersebut terus dilibatkan untuk mengembangkan produknya. Dengan begitu produk lokal Kota Bandung bisa dikenal tak hanya di lokal, tapi juga hingga kancah internasional.

“Mereka di sini mendapat pelatihan digitalisasi karena memang sekarang kita harus melek teknologi. Kalau mau meningkatkan produk dan bisa dikenal sampai internasional, maka harus mau belajar agar tidak gagap teknologi,” pesannya.

Bahkan, dengan hadirnya beragam platform, maka kemudahan akan semakin diperoleh oleh para konsumen saat berbelanja kebutuhan mereka.

Baca Juga :  273.542 Anak di Kota Bandung Sudah Memiliki KIA

“Dengan platform tersebut, kita bisa diberikan kemudahan untuk mengakses dari rumah. Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan sebaik mungkin agar kualitas usaha para UMKM bisa lebih meningkat lagi,” harapnya.

Ia menuturkan, selama pandemi kemarin, ia memperoleh banyak masukan dari para pelaku UMKM yang terkena dampak sektor ekonomi. Demi meningkatkan kembali geliat ekonomi di Kota Bandung, akhirnya pada tahun 2020 Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung berusaha untuk bisa menghadirkan produk UMKM di mal besar.

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Tingkatkan Kesadaran Dalam Berlalu Lintas, Jasa Raharja Sukabumi Lakukan Giat PPKL di SMA Negeri 4 Kota Sukabumi

30 November 2023 - 11:19 WIB

Pt. Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat Menghadiri Rapat Koordinasi Tim Pembina Samsat Kabupaten Bandung I Soreang

30 November 2023 - 11:12 WIB

Rumah Sakit Rekanan Jasa Raharja Ikuti Launching Diagnosis Cedera, Formularium dan Kompendium Medis Nasional Jasa Raharja (DK-FKMN-JR)

29 November 2023 - 14:11 WIB

Penandantanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) Jasa Raharja Indramayu Dengan RS Mitra Plumbon Patrol

29 November 2023 - 14:08 WIB

Jasa Raharja Raih Penghargaan Annual Report Award 2022

28 November 2023 - 23:08 WIB

Tekan Angka Kecelakaan Profesi Karyawan Swasta, PT Jasa Raharja Bersama Polresta Bandung Kampanyekan Keselamatan Lalu Lintas di PT Ceres

28 November 2023 - 23:05 WIB

Trending di Berita Daerah