Menu

Mode Gelap
Perputaran Ekonomi di West Java Festival 2024 Capai Rp70 Miliar Sekda Herman Suryatman: Fokus pada Program Utama untuk Peningkatan Indeks Kualitas Air Pemprov Jabar – Lembaga Penyiaran Kolaborasi Siap Produksi Bersama Konten Siaran Edukatif untuk Pilkada Anteng BIJB Buka Penerbangan Majalengka – Singapura Bey Machmudin Dorong Kecamatan Jadi Pusat Penggerak Pembangunan Daerah

Berita Ekonomi · 16 Jan 2023 12:28 WIB

Adaptasi 2023, Ridwan Kamil targetkan peningkatan Kredit UMKM


					Gubernur dan Sekda Jabar  Menghadiri Pembukaan Business Review BJB Semester II Tahun 2022 dan Executive Workshop Tahun 2023, The Trans Luxury Hotel Bandung, 16 Januari 2023. Perbesar

Gubernur dan Sekda Jabar Menghadiri Pembukaan Business Review BJB Semester II Tahun 2022 dan Executive Workshop Tahun 2023, The Trans Luxury Hotel Bandung, 16 Januari 2023.

BANDUNG — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menetapkan 2023 sebagai tahun adaptasi bagi bank bjb. Adaptasi diperlukan guna menghadapi potensi resesi 2023.

Maka, Gubernur menekankan agar bank bjb meningkatkan komposisi kredit kepada pelaku UMKM.

Hal itu dikatakan Gubernur saat Business Review bank bjb Semester II/2022 dan Executive Workshop 2023 di Trans Luxury Hotel Kota Bandung, Senin (16/01).

“Kata kunci adalah beradaptasi. Dikasih revolusi digital tidak boleh ketinggalan, kita beradaptasi. Jadi kata kunci di tahun 2023 ini adalah beradaptasi. Kita dorong UMKM-nya, dorong kreativitasnya,” ujar Ridwan Kamil.

Baca Juga :  CYCLING DE JABAR 2024, Jawa Barat Miliki 42 Titik “Sport Tourism”

Menurut Gubernur, saat ini komposisi kredit bank bjb yang diberikan ke UMKM masih di bawah 10 persen. “Minimal arahan saya naikin ke 20 persen,” kata Gubernur.

Apabila hal tersebut bisa terealisasi di 2023, maka akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi di sektor UMKM sebanyak 80 persen.

“Saya akan bahagia apabila terealisasi, karena 80 persen pergerakan ekonomi ada di UMKM,” ungkap Ridwan Kamil.

Sementara itu, Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengungkapkan bahwa tema bisnis review menekankan pada semangat sinergi, yaitu sinergi antar seluruh grup usaha.

Baca Juga :  Bey Machmudin Ajak Arsitek Kembangkan Desain Ramah Lingkungan

“Sehingga dapat menjadi grup keuangan yang semakin besar, luas, kuat dengan ekosistem tersebar pada berbagai aktivitas keuangan dengan lebih efektif dan efisien,” kata Yuddy.

“Saya mengajak seluruh insan bank bjb untuk senantiasa bersemangat dan optimistis dalam menghadapi 2023. Mari kita senantiasa bersatu sebagai keluarga besar, baik antargrup usaha, antar unit kerja, maupun antarindividu, guna memperkuat sinergi dan menciptakan keunggulan grup usaha yang besar dan kuat,” pungkas Yuddy.

Artikel ini telah dibaca 95 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Bandung, Bersiaplah untuk Mencicipi Cita Rasa Jepang dengan RamenYA!

4 Oktober 2024 - 16:17 WIB

Rektor IPDN Pimpin Pengukuhan 721 Praja Pratama Angkatan XXXV

3 Oktober 2024 - 16:44 WIB

Hadiri Forum Distrik Berisik, Haru: Masalah Pengangguran Juga Penguatan UMKM Jadi Fokus

29 September 2024 - 22:24 WIB

Sukseskan Moto GP Mandalika, Rivan Purwantono dan Kakorlantas Polri Cek Kesiapan Pengamanan Personel

29 September 2024 - 21:57 WIB

Ajak Guru Berperan Aktif Dalam Keselamatan Berlalu Lintas, Jasa Raharja Gelar PPKL (Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas) di SMA Mekar Arum Kabupaten Bandung

28 September 2024 - 21:41 WIB

Insan Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi Hadiri Syukuran Hari Lalu Lintas ke 69

28 September 2024 - 21:37 WIB

Trending di Berita Daerah