Menu

Mode Gelap
Perputaran Ekonomi di West Java Festival 2024 Capai Rp70 Miliar Sekda Herman Suryatman: Fokus pada Program Utama untuk Peningkatan Indeks Kualitas Air Pemprov Jabar – Lembaga Penyiaran Kolaborasi Siap Produksi Bersama Konten Siaran Edukatif untuk Pilkada Anteng BIJB Buka Penerbangan Majalengka – Singapura Bey Machmudin Dorong Kecamatan Jadi Pusat Penggerak Pembangunan Daerah

Berita Ekonomi · 25 Jan 2023 09:14 WIB

13 Rb Pelanggan Sektor Pertanian, Peternakan dan Perikanan Merasakan Manfaat Pengunaan Listrik


					13 Rb Pelanggan Sektor Pertanian, Peternakan dan Perikanan Merasakan Manfaat Pengunaan Listrik Perbesar

BANDUNG (Pajajaran Ekspres) — Sebanyak 12.951 pelanggan sektor pertanian, peternakan dan perikanan di Jawa Barat telah bergabung dan merasakan manfaat kehadiran listrik dalam usaha mereka. Jumlah ini mengalami penambahan sebanyak 3.444 pelanggan sejak Januari 2022. Apabila dibandingkan dengan periode tahun sebelumnya (2021), angka tersebut mengalami kenaikan sebesar 36,23 persen. Pada 2021, pelanggan Electrifying Agriculture hanya sebesar 9.163 pelanggan.

Susiana Mutia, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat (PLN UID Jabar), mengatakan, program Electrifying Agriculture merupakan salah salah satu inovasi PLN untuk memenuhi kebutuhan pelanggan tidak hanya di sektor pertanian namun juga peternakan dan perikanan sekaligus meningkatkan konsumsi listrik per kapita.

Baca Juga :  Herman Suryatman Diwisuda sebagai Doktor Ilmu Pemerintahan

“PLN menghadirkan program Electrifying Agriculture untuk mendukung proses produksi, penyimpanan, distribusi, dan atau pemasaran pelanggan dalam usaha di sektor pertanian, perikanan, dan peternakan. Dengan bergabung dalam EA, pelanggan dapat memanfaatkan teknologi modern berbasis energi listrik guna mendongkrak produktivitas dan menekan biaya operasional mereka sehingga kesejahteraannya pun meningkat,” ujar Susi di Bandung, Rabu (25/01).

Baca Juga :  Peduli Lingkungan, TP PKK Jabar Gelar Lomba Pemanfaatan Limbah Kain Perca

PLN UID Jabar mencatat, jumlah pelanggan yang mendaftar EA terdiri atas 3.658 pelanggan dari sektor pertanian, 6.846 pelanggan dari sektor peternakan, dan 590 pelanggan dari sektor perkebunan serta 1.857 pelanggan dari sektor perikanan. Pelanggan tersebut tersebar di seluruh Jawa Barat. Tiga daerah dengan jumlah pelanggan EA tertinggi yakni Tasikmalaya dengan 2.481 pelanggan, Sumedang dengan 1.710 pelanggan, dan Cirebon dengan 1.514 pelanggan.

Artikel ini telah dibaca 20 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Rektor IPDN Pimpin Pengukuhan 721 Praja Pratama Angkatan XXXV

3 Oktober 2024 - 16:44 WIB

Jasa Raharja Cabang Jawa Barat Menghadiri Rapat Tim Pembina Samsat Provinsi Jawa Barat

30 September 2024 - 22:13 WIB

Hadiri Forum Distrik Berisik, Haru: Masalah Pengangguran Juga Penguatan UMKM Jadi Fokus

29 September 2024 - 22:24 WIB

Sukseskan Moto GP Mandalika, Rivan Purwantono dan Kakorlantas Polri Cek Kesiapan Pengamanan Personel

29 September 2024 - 21:57 WIB

Ajak Guru Berperan Aktif Dalam Keselamatan Berlalu Lintas, Jasa Raharja Gelar PPKL (Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas) di SMA Mekar Arum Kabupaten Bandung

28 September 2024 - 21:41 WIB

Insan Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi Hadiri Syukuran Hari Lalu Lintas ke 69

28 September 2024 - 21:37 WIB

Trending di Berita Daerah