Menu

Mode Gelap
Perputaran Ekonomi di West Java Festival 2024 Capai Rp70 Miliar Sekda Herman Suryatman: Fokus pada Program Utama untuk Peningkatan Indeks Kualitas Air Pemprov Jabar – Lembaga Penyiaran Kolaborasi Siap Produksi Bersama Konten Siaran Edukatif untuk Pilkada Anteng BIJB Buka Penerbangan Majalengka – Singapura Bey Machmudin Dorong Kecamatan Jadi Pusat Penggerak Pembangunan Daerah

Berita Ekonomi · 21 Feb 2023 07:40 WIB

Bio Farma Ajak Karyawan Tanam Pohon di Taman Buru Gunung Masigit Kareumbi


					Bio Farma Ajak Karyawan Tanam Pohon  di Taman Buru Gunung Masigit Kareumbi Perbesar

KAB. BANDUNG (Pajajaran Ekspres) — Bio Farma, induk holding BUMN Farmasi terus berkomitmen dalam melestarikan keanekaragaman hayati melalui program Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL) dengan melakukan penanaman pohon di Taman Buru Gunung Masigit Kareumbi, Kec. Cicalengka, Kab. bandung yang turut melibatkan 19 karyawan yang berasal dari perwakilan komunitas internal Bio Farma. Secara bertahap sudah dilakukan 1000 penanaman pohon.

Kegiatan penanaman pohon ini merupakan bentuk employee engagement melalui voluntary aktivitas Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang mengajak peran serta seluruh komunitas internal Bio Farma diantaranya, komunitas Sepak Bola, Bio Musik, Bio Boxing, Bif Farma Motor Club (BGMC), Bio Harmony, Bio Archery, dll.

Baca Juga :  Bupati Sumedang ungkap penyebab Angka Stunting dan Kemiskinan bisa turun

Direktur Utama Bio Farma, Honesti Basyir menyampaikan bahwa sebagai bentuk upaya perusahaan untuk melibatkan karyawan secara aktif dan menciptakan iklim kerja yang positif, Bio Farma melalui aktivitas TJSL mengajak peran serta dari seluruh karyawan untuk berkontribusi secara nyata dalam kegiatan TJSL.

“Kegiatan ini sebagai salah satu wujud tanggung jawab perusahaan bekerja sama dengan Departemen Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) dalam upaya membangun employee engagement dan meningkatkan kepedulian serta kontribusi nyata karyawan berpartisipasi aktif dalam program TJSL” ungkap Honesti.

Baca Juga :  Jalan Lingkar Utara Jatigede Tersambung ke Ruas Jalan Sumedang-Wado

“Kegiatan ini juga sesuai dengan filosofi Bio Farma yaitu dedicating to improving quality of life, yang memiliki makna bahwa kehadiran Bio Farma di masyarakat bukan hanya berperan untuk menyehatkan setiap generasi dengan produk yang kami hasilkan, tetapi memiliki peran juga untuk memperbaiki kualitas kehidupan melalui perbaikan dan pelestarian lingkungan” tambah Honesti
.
Kepala Divisi TJSL, Tjut Vina menyampaikan bahwa kegiatan ini, dilaksanakan sebagai bentuk untuk membangun employee engagement sekaligus wujud nyata perusahaan terhadap partisipasi aktif dalam program TJSL dengan mengangkat tema “Great company, creating great employees, for doing great work”.

Artikel ini telah dibaca 79 kali

badge-check

Penulis Berita

Baca Lainnya

Jasa Raharja Cabang Indramayu Eratkan Silaturahmi Forum Komunikasi Lalu Lintas Dengan Unit Gakkum Polres Indramayu

27 Maret 2025 - 10:52 WIB

Kunjungan AKP Veronika ke Pos Pelayanan Terpadu UPPKB Losarang: Sinergi Antar Instansi dalam Persiapan Mudik Lebaran 2025

26 Maret 2025 - 20:56 WIB

Jasa Raharja Indramayu Bersama Persari Raharja Indramayu Berbagi Kasih di Yayasan Rumah Yatim Arrahimah Abu Hurairah

26 Maret 2025 - 20:54 WIB

Kunjungan Kerja Walikota Sukabumi ke Samsat Kota Sukabumi

26 Maret 2025 - 20:48 WIB

Jasa Raharja Karawang Kembali Gelar Pengobatan Gratis Di Terminal Tanjung Pura

26 Maret 2025 - 20:35 WIB

Jasa Raharja Bogor Dukung Apel Kendaraan Dinas & Penertiban Pajak Kendaraan Pemkab Bogor

26 Maret 2025 - 20:30 WIB

Trending di Berita Daerah